Minggu, 07 September 2014

Tentang; Sebuah Pinta..

Pintaku banyak, tanpa henti.
Aku ingin ini, lalu itu, setelahnya ini, dan itu lagi.
Aku menyadari, dalam baris doaku yang banyak. Setelah satu Kau jawab, aku akan meminta yang lain. Kadang Kau ingin agar aku menunggu dan bersabar, membiarkanku dalam gelisah berkepanjangan. Tapi justru disaat itulah aku menjadi semakin dekat denganMu, menjadi serendah-rendah aku dalam sujudku meninggikanMu. Maka jika ujung dari doa-doaku ternyata tidak sesuai harapku, aku akan tetap bersyukur. Karena paling tidak, aku telah merasakan betapa nikmatnya mendekatiMu.


Engkau yang mempertemukan.
Engkau yang menumbuhkan.
Engkau yang mengetahui.
Engkau yang menjaga.
Engkau yang melihat.
Engkau yang mendengar.
Engkau yang merencanakan.
Engkau yang memutuskan.
Engkau pula yang melapangkan.


Maka, jika ini memang sebuah kebaikan, dan akan mendatangkan kebaikan, mudahkan, jangan dipersulit. Lancarkan, jangan diperumit.


Aku bertawakkal.
Aku menyerahkan semua kepadaMu secara total.
Namun, sebagai makhlukMu, izinkanlah aku mengadukan inginku secara jujur..


Aku mulai terisak, mukenaku basah..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar